Pada tanggal 20 Maret 2023, bertempat di ruangan pertemuan SMP Manjuhsri Padang, terlaksana kegiatan pelatihan pengelolaan website sekolah. Kegiatan ini dihadiri oleh seluruh staf SMP Manjushri Padang. Tidak itu saja, yang menariknya lagi kegiatan ini dihadiri secara virtual oleh Koordinator Pendidikan, Romo Sudarma. Romo Sudarma memberikan apresiasi yang sangat positif kepada seluruh guru yang mengikuti pelatihan. Tujuan dari kegiatan ini adalah diharapkan meningkatkan kompetensi guru dibidang digitalisasi, demi menunjang sekolah penggerak.
Capaian pembelajaran dari kegiatan ini adalah semua guru memiliki akun pengelolaan website. Adapun dengan adanya akun pengelolaan website ini, diharapakan seluruh guru dapat mengelola konten website secara langsung, dan semua guru yang sudah memiliki akun agar dapat mengupload kegiatan pembelajarannya pada website sekolah. Untuk mengapresiasi guru dalam mengoptimalkan akun pengelolaan website nya, sekolah akan memberikan reward bagi guru yang berhasil mengupload konten yang dibuatnya pada wesbite sekolah, ujar kepala sekolah SMP Manjushri, Saiful Bahri, S.Pd. Kegiatan pelatihan pengelolaan website sekolah ini langsung diberikan oleh Arief Mardianto, sebagai web designer dari AMD.web.id.
Pada pelatihan tersebut, pengelola website telah menunjuk administrator utama pengelola website sekolah, antara lain
- Jumadi, S.Pd.B, jabatan wakil kepala sekolah,
- Bayu Wiradharma, S.Pd, jabatan guru mata pelajaran
- Desi Elinawati, jabatan kepala administrasi sekolah ( KTU )
Harapannya semoga website ini lebih berkembang dan dapat menjadi media utama promosi sekolah tingkat nasional, ujar kepala sekolah.