SMP Manjushri Berbagi Takjil sebagai Wujud Kebersamaan dan Toleransi

Bagikan ke Teman !

Padang, 15 April 2023. Para Guru dan Siswa SMP Manjushri melakukan aksi nyata sebagai wujud toleransi dan kebersamaan dalam wujud Berbagi Takjil bagi saudara umat Islam yang menjalankan ibadah Puasa.

Pengadaan takjil ini berasal dari donasi para guru, orangtua, dan siswa Sekolah Nasional Plus (SNP) Manjushri yang dengan kesadaran dan kedermawanannya memberikan sumbangsih berupa pemikiran, tenaga, dan materi demi kebajikan secara bersama-sama.

Para guru dan siswa secara sukarela memasak dan menyiapkan seluruh hidangan yang akan dibagikan dengan penuh kebahagiaan dan sukacita.

Kegiatan ini merupakan salah satu program rutin dan tahunan yang dilakukan oleh SMP Manjushri di setiap bulan Ramadhan.

Kita Indonesia, Bhinneka Tunggal Ika

Bagikan ke Teman !

Jumadi S.Pd.B

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel terkait lainnya