Spirit Memaknai Hardiknas di SMP Manjushri Padang

Bagikan ke Teman !

Perenungan Pada Hardiknas

Layar yang sudah kita bentangkan jangan sampai terlipat lagi. Kita semua, para pendidik dan tenaga kependidikan, seniman dan pelaku budaya, juga peserta didik di seluruh penjuru Nusantara, adalah kapten dari kapal besar yang bernama Indonesia ini. Perjalanan harus kita lanjutkan, perjuangan mesti kita teruskan, agar semua anak bangsa merasakan kemerdekaan yang sebenar-benarnya dalam belajar dan bercita-cita. Itu penggalan kutipan yang disampaikan Oleh Mas Mentri Pendidikan Riseach dan tehknologi pada upacara Peringatan Hari pendidikan Nasional . Artinya sebagai sekolah yang sudah menjalankan progran sekolah penggerak, tentunya semangat tidak boleh surut, apalagi pesimis. Maka oleh karena itu tetaplah berinovasi dan berkreasi dalam menuntun peserta didik, seorang guru harus dinantikan kehadirannya dan dirindukannya materi yang akan disajikan. Gaya dan metode yang disampaikan akan melekat pada memori murid apabila disampaikan dengan sungguh dan rasa ikhlas yang tulus. Terkadang rasa jengkel dan kecewa pada murid, itu pula yang membuat hati seorang guru menjadi tegar dan bijak, senyuman manis murid yang terpancar, membuat guru menjadi bersemangat bahkan stres bisa terobati. Semua lika liku dinamika yang sedang dihadapi, ketika menuntun murid disana pula guru merasakan kebahagian sebagai seorang Pendidik. Selamat berjuang untuk pahlawan perobahan SMP MANJUSHRI tetap bersemangat.

Saiful Bahri
KepsekπŸ‘πŸΌπŸ™πŸ™πŸ‘πŸ’ͺ

Bagikan ke Teman !

Saiful Bahri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Artikel terkait lainnya